Biro Jasa Perjalanan Wisata, Study Tour, Kunjungan Industri

Paket Wisata ke Yogyakarta

Yogyakarta adalah kota yang memiliki banyak daya tarik. Keberadaan kota Yogyakarta yang memiliki beragam predikat, berawal dari berdirinya Kasultanan Yogyakarta pada tahun 1755. Pembangunan Kota Yogyakarta sendiri dimulai pada tanggal 7 Oktober 1756. Kasultanan Yogyakarta dengan rajanya Sri Sultan Hamengku Buwana menjadi cikal bakal Kota Yogyakarta dapat menjadi kota yang sangat terkenal hingga sekarang ini. Sebagai kota lama, banyak peninggalan dapat ditemukan di Yogyakarta dan di daerah sekitarnya. Bukan hanya dari abad XVIII Masehi, namun juga pada abad–abad sebelumnya. Pada abad XVI Masehi, Yogyakarta menjadi pusat Kerajaan Mataram Islam. Sementara pada abad VIII Masehi, di sekitar Yogyakarta sudah menjadi pusat peradaban, khususnya peradapan yang dipengaruhi oleh agama Hindu dan Budha. Hal ini terlihat dari banyaknya peninggalan candi di wilayah Siwa Plateu (Prambanan, Ratu Boko, Kalasan, dan sekitarnya). Pada masa kemerdekaan, Yogyakarta juga mengambil peranan penting dalam perjuangan bangsa Indonesia. Banyak tokoh nasional lahir di Yogyakarta dan beliau mempunyai pengaruh besar dalam perjalanan berdirinya bangsa ini, Beliau - beliau adalah Ki Hajar Dewantara, KH Ahmad Dahlan, Sultan Hamengku Buwana IX, dan masih banyak lagi lainnya. Banyak peristiwa juga lahir di Yogyakarta seperti Serangan Umum 1 Maret. Yogyakarta juga pernah menjadi ibu kota Negara Republik Indonesia pada tahun 1946-1949. Yogyakarta juga dikenal sebagai kota pendidikan atau kota pelajar yang mana sebagian besar mahasiswa yang kuliah di Yogyakarta adalah berasal dari anak-anak muda pendatang dari pelosok kota yang ada di seluruh Indonesia. Yogyakarta juga sebuah kota yang masih erat mempertahankan nilai-nilai dan tradisi budaya Jawa. Budaya itulah yang menjadi modal terbesar dalam pengembangan kota dikemudian hari, termasuk dunia kepariwisataannya. Saat ini Yogyakarta selalu berbenah dalam mewujudkan dirinya sebagai salah satu kota tujuan wisata di Indonesia dan dunia.

PAKET WISATA KE YOGYAKARTA.  
A.PACKAGE BJ-1 ADVENTURE OF JOGJAKARTA.  
FASILITAS : 
BUS : 
Bus Pariwisata Executive Class, Full AC, Karaoke, Terminal listrik, LCD, Wi-Fi, Cooler Box, Seat 50, Armada Tahun 2015.  
MAKAN & SNACK
Buffet / Prasmanan / Box 2 x, Snack 1x, Refreshment Snack 1x, Camilan Selama Perjalanan, Air Mineral Selama Tour. 
WISATA
Gua Pindoel, Pantai Pok Tunggal, Malioboro, Oleh-oleh Khas Jogja.  
ASURANSI
Bumi Putra & Jasa Raharja.  
INCLUDE
Shuttle, Pin, Sticker, Spanduk Foto, Spanduk Bus, Video Shooting, P3K, Tour Leader, Local Guide, Door Prize, Free Tol & Parkir, Tiket Wisata Sesuai Program, Tips Driver & Guide Acara Tour & Harga bersifat penawaran serta tidak mengikat , dapat disesuaikan dengan anggaran dan permintaan.

Acara Wisata ke Yogyakarta & Harga bersifat penawaran serta tidak mengikat , dapat disesuaikan dengan anggaran dan permintaan.

PAKET WISATA KE YOGYAKARTA.  
PACKAGE BJ-1 ADVENTURE Of JOGJA : 
Biaya : Mulai Rp 270.000 / pax. 
Minimum : 45 orang

B.PACKAGE BJ - 2 ONE DAY JOGJAKARTA BEACH.  
FASILITAS :  
BUS :
Bus Pariwisata Executive Class, Full AC, Karaoke, Terminal listrik, LCD, Wi-Fi, Cooler Box, Seat 50, Armada Tahun 2015.  
MAKAN & SNACK :
Buffet / Prasmanan / Box 2 x, Snack 1x, Refreshment Snack 1x, Camilan Selama Perjalanan, Air Mineral Selama Tour.  
WISATA :
Pantai Indrayanti, Pantai Baron, Pantai Krukup, Pantai Sepanjang, Malioboro, Oleh-oleh Khas Jogja.
ASURANSI :
Bumi Putra & Jasa Raharja.  
INCLUDE :
Shutle, Pin, Sticker, Spanduk Foto, Spanduk Bus, Video Shooting, P3K, Tour Leader, Local Guide, Door Prize, Free Tol & Parkir, Tiket Wisata Sesuai Program, Tips Driver & Guide

Acara Wisata ke Yogyakarta & Harga bersifat penawaran serta tidak mengikat , dapat disesuaikan dengan anggaran dan permintaan.

PAKET WISATA KE YOGYAKARTA.  
PACKAGE BJ-1 ADVENTURE Of JOGJA : 
Biaya : Mulai Rp 180.000 / pax. 
Minimum : 45 orang
Bagikan:

Tidak ada komentar:

Solo Tour